Sebanyak 39 item atau buku ditemukan

Metode Statistika Multivariat Pemodelan Persamaan Struktural (SEM) Pendekatan WarpPLS

Di dalam menghadapi era globalisasi, misalnya perdagangan bebas MEA, seluruh negara sudah mempersiapkan diri masing-masing, tidak ketinggalan Indonesia. Di sektor ekonomi, kita memasuki era information age economy, yang memiliki beberapa karakteristik, antara lain kekayaan lebih banyak dihasilkan oleh knowledge assets dari pada dari sumberdaya alam dan kekayaan intelektual menjadi kekayaan organisasi (perusahaan) yang paling berharga. Hal ini juga berlaku pada kegiatan bisnis, sehingga perusahaan senantiasa selalu meningkatkan aset tak berwujud yang salah satunya adalah knowledge assets. Kegiatan ekonomi, khusunya bisnis, selalu berkaitan dengan pengambilan keputusan, hal ini disebabkan karena setiap saat manajer harus selalu dapat memecahkan masalah. Informasi memegang peranan yang sangat penting di dalam proses pengambilan keputusan tersebut. Pengelolaan layanan publik oleh pemerintah, baik pusat maupun daerah, juga tidak terlepas dari efek dan dampak dari dinamika global. Di samping itu juga masih dipengaruhi oleh dinamika perubahan perilaku masyarakat. Pengelolaan pemerintahan juga dihadapkan dengan penyelesaian permasalahan yang juga akan selalu muncul pada setiap saat. Pemimpin pemerintahan juga harus selalu mengambil keputusan guna penyelesaian permasalahan-permasalahan tersebut.

Di dalam menghadapi era globalisasi, misalnya perdagangan bebas MEA, seluruh negara sudah mempersiapkan diri masing-masing, tidak ketinggalan Indonesia.

Statistika Ekonomi Konsep, Teori dan Penerapan

Perilaku agen-agen ekonomi terkadang sulit untuk dijelaskan dengan deskripsi, begitu pula data-data statistik juga terkadang susah diterjemahkan. Untuk itu, statistika memiliki peran yang penting dalam upaya membantu menjelaskan fenomena ekonomi dengan menggunakan pendekatan statistika. Bagian ini akan menjelaskan mengenai dasar-dasar statistika yang perlu dipahami bagi peneliti yang ingin mempelajari statistika lebih lanjut. Tujuan Instruksional Umum Mahasiswa yang mempelajari dasar-dasar statistika diharapkan akan dapat dan mampu: 1. Memahami konsep dan pengertian statistika, 2. Memahami kegunaan statistika, 3. Memahami jenis-jenis statistika, 4. Memahami hubungan statistika dan metode ilmiah, 5. Membedakan data statistik, 6. Memahami populasi dan sampel, dan 7. Melakukan dan menentukan skala pengukuran data statistik.

Perilaku agen-agen ekonomi terkadang sulit untuk dijelaskan dengan deskripsi, begitu pula data-data statistik juga terkadang susah diterjemahkan.

Pengantar Statistika

Salah satu peran manusia di muka bumi adalah sebagai mahkluk sosial, artinya manusia tidak bisa hidup sendiri tetapi selalu tergantung atau bahkan membutuhkahkan manusia yang lain di kehidupan sehari-hari. Manusia tidak akan pernah mandiri dari hal yang sangat sederhana yaitu terkait kebutuhan pokok pakaian dan makanan. Misalkan kita tidak membuat sendiri pakaian yang kita pakai, tidak menanam padi sendiri untuk nasi yang kita makan, tidak memelihara ternak sendiri dari daging yang menjadi lauk dan sebaginya. Agar keharmonisan di dalam berinteraksi dengan sesama manusia dapat terjalin dengan baik dibutuhkan bahasa komunikasi verbal. Setiap suku bangsa dan negara memiliki bahasa komunikasi masing-masing, kita mengenalnya sebagai bahasa daerah, bahasa nasional dan bahasa internasional. Hal itu tergantung pada cakupan luas wilayah penggunaan dari bahasa tersebut. Seperti yang telah menjadi jargon selama ini bahwa menguasai bahasa Inggris sama artinya menguasai dunia.

Salah satu peran manusia di muka bumi adalah sebagai mahkluk sosial, artinya manusia tidak bisa hidup sendiri tetapi selalu tergantung atau bahkan membutuhkahkan manusia yang lain di kehidupan sehari-hari.

Aplikasi Komputer dan Pengolahan Data: Pengantar Statistika Industri

Statistik merupakan salah satu cabang ilmu yang sangat penting bagi masyarakat akademik. Cabang keilmuan apapun yang menyangkut data baik kualitatif apalagi kuantitatif, perlu menampilkan, mengolah serta menganalisis data-data tersebut menjadi pernyataan serta kesimpulan ilmiah yang dapat dipertanggungjawabkan. Referensi yang dapat digunakan dalam khazanah ilmu statistik sudah cukup banyak, namun masih membuka peluang yang luas bagi penulis untuk memberikan sumbangan berharga dari berbagai sudut pandang. Buku ini merupakan salah satu dari hasil upaya untuk dapat memperkaya khazanah tersebut. Apa yang ditampilkan dalam buku ini mencakup teori dasar, praktek serta terutama bagaimana memanfaatkan perangkat lunak untuk dapat membantu pembaca menampilkan, mengolah serta menganalisis data.

Kurtosis merupakan derajat pusat persebaran data yaitu sebesar 1,17 yang
menunjukkan persebaran data yang ... Data Manual Berikut adalah langkah-
langkah pengolahan data manual dari nilai prestasi belajar matematika kelas VII
di MTs.

Aljabar Linear Elementer

Dalam tulisan ini penulis tekankan pada konsep dan logika. Disamping teori, juga diberikan contoh-contoh kongkrit. Dengan banyaknya contoh yang beragam, penulis berharap materi lebih mudah untuk dipahami oleh pembaca. Penulis membagi materi buku ini menjadi tujuh bagian: Bab I : Matriks dan Determinan. Bab II : Sitem Persamaan Linear. Bab III : Vektor Pada Ruang Berdimensi 2 dan Berdimensi 3 dan Berdimensi n. Bab IV : Ruang Vektor Umum. Bab V : Ruang Hasilkali Dalam. Bab VI : Nilai Eigen Dan Vektor Eigen. Bab VII : Transformasi Linier. Dalam kesempatan ini penulis sampaikan terima kasih terutama kepada suamiku tercinta beserta kedua putraku terkasih yang telah memberi dorongan moril maupun materiil agar buku ini terselesaikan. Penulis juga mengucapkan banyak terima kasih kepada teman sejawat di Jurusan matematika yang telah memberi kepercayaan untuk mengampu mata kuliah Aljabar Linear Elementer serta untuk mencoba menulis buku ini guna membantu mahasiswa dalam mempelajari mata kuliah serta penulisan tugas akhir yang terkait dengan aljabar. Penulis menyadari bahwa buku masih terdapat kekurangan-kekurangan. Kekurangan dalam materi maupun dalam penulisan. Untuk itu terima kasih kami ucapkan kepada para pembaca yang berkenan memberi kritik dan saran, agar tulisan ini menjadi lebih sempurna. Semoga buku ini bermanfaat, serta dapat membantu para mahasiswa atau siapa saja yang berminat dalam mempelajari Matematika.

Pada bab ini akan kita bahas mengenai transformasi linear dari suatu ruang
vektor satu ke ruang vektor lainnya. Hasil yang kita peroleh pada bab ini
mempunyai peranan penting pada aplikasi pada bidang fisika, teknik serta
berbagai ...

Genetika Mendel: Prinsip Dasar Pemahaman Ilmu Genetika

Genetika Mendel merupakan bagian dari Ilmu Genetika yang menjadi dasar konsep pewarisan sifat. Di dalam buku ini dikupas sejarah Hukum Mendel I: Segregasi dan Hukum Mendel II: Berpasangan secara bebas atau Independent Assortment lengkap dengan contoh penelitian yang memanfatkan pengetahuan pewarisan sifat dari Mendel. Dalam perkembangan ilmu genetika selanjutnya, Hukum Mendel tentang Independent Assortment terbukti tidak selalu benar. Fenomena pola pewarisan sifat yang tidak dapat dijelaskan oleh prinsip-prinsip Mendel yang meliputi Dominasi tidak sempurna, alel ganda, kodominan, pleiotropi, gene linkage atau tautan gen, gene terpaut seks dibahas dalam buku ini. Selanjutnya dijelaskan teori Probabilitas dan hubungannya dengan pewarisan sifat dengan dilengkapi contoh-contoh yang mendukung. Penerapan uji Chi-square, Homogenitas Chi-square dalam analisis pewarisan sifat juga dibahas. Pewarisan Sifat Poligenik dan pemahaman tentang Quantitative Trait Locus (QTL) juga disampaikan dalam buku ini. Pembahasan tentang hubungan antar gen yang meliputi interaksi sinergis dan antagonis dalam konsep epistasis juga diberikan dengan contoh-contohnya. Pemetaan gen berdasarkan persentase pindah silang dan rekombinasi baik yang berdasarkan data dua gen ataupun tiga gen disajikan lengkap dengan contoh dan langkah-langkah penghitunganya. Demikian juga perubahan gen (mutasi), jenis-jenis mutasi, macam-macam penyebab mutasi serta bahan kimia yang banyak digunakan untuk praktek mutasi juga dibahas. Pemuliaan dengan memanfatkan teknik mutasi serta analisis mutasi dengan teknik TILLING (Targeting Induced Local Lesions in Genomes) juga disampaikan. Buku ini diakhiri paparan tentang rekombinasi sifat unggul serta tahap-tahap teknik penyilangan yang merupakan salah satu teknik penggabungan sifat unggul.

3.1 Probabilitas dan Pewarisan Sifat Genetik Probabilitas diadopsi dari istilah
probability dalam bahasa Inggris yang artinya adalah kemungkinan atau
peluang. Dalam setiap pendugaan akan terjadinya suatu kejadian maka
besarnya suatu ...

Samudera Ilmu Sunnatullah Empirik

Dalam Prespektif Filsafat Ilmu, Etika Terapan dan Agama

1.1. Batasan Visi dan Misi Turunnya Al Qur’an Pemikiran pernyataan misi dewasa ini didasarkan pada pedoman yang dibuat mulai pertengahan 1970-an oleh Peter Drucker. Pertanyaan: ”apakah misi kita” sama dengan deklarasi atau pernyataan keyakinan tentang: ”Alasan Keberadaan” kita. Surat Al ‘Alaq 1-5 kita kenal sebagai ayat pertama deklarasi Kenabian Muhammad SAW. oleh Malaikat Jibril. Menurut riwayat, ayat ini turun tanggal 17 Ramadhan. Ayat tersebut, merupakan deklarasi keberadaan Al Qur’an, yaitu membawa petunjuk dan misi berikut: (1) Misi Ketuhanan: Aqidah, Tauhid, tidak menyekutukan Tuhan (ayat 1 dan 3); (2) Misi Kemanusiaan: Syari’ah, Keadilan (ayat 2); dan (3) Misi Keilmuan (ayat 4 dan 5). Untuk melaksanakan misi tersebut memerlukan sikap beriman, baik, benar dan sabar

Jika harus bekerja dengan dasar contoh (bukan populasi, bahasa statistik), maka
data harus dikumpulkan mengikuti ... atas dasar metode ilmiah, mengandung
dua peluang, yaitu: (a) Sebagian tersedia peluang salah, minimal 1% - 5%.

Pengantar Manajemen untuk Organisasi Bisnis, Publik dan Nirlaba

Ilmu sosial (Social Sciences) berkembang semakin pesat pada era globalisasi saat ini. Begitu pula dengan dinamika perkembangan ilmu manajemen, yang tidak dapat dilepaskan dari semakin tingginya tuntutan akan efisiensi dan efektifitas dalam pengelolaan sumberdaya yang ada dalam suatu organisasi. Sumberdaya manusia, produksi, keuangan, maupun pemasaran pada gilirannya dituntut untuk dapat dikelola secara tepat agar organisasi memiliki daya saing yang tinggi. Keberadaan ilmu manajemen memungkinkan sumberdaya dalam organisasi dapat diatur dan dikelola dengan baik dan benar. Perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan maupun pengawasan merupakan fungsi-fungsi manajemen yang digunakan untuk mengelola kegiatan dalam organisasi dijalankan secara terencana dan terarah.

Ilmu sosial (Social Sciences) berkembang semakin pesat pada era globalisasi saat ini.

IQ-GPM Kualitas Kecerdasan Intelektual Generasi Pembaru Masa Depan

Di dalam perkembangan dan kemajuan era alih teknologi yang sangat pesat saat ini, harus diimbangi dengan kesiapan kualitas sumberdaya manusia (SDM), khususnya dalam hal pelaksanaan sistem pelaksana dan penggerak suatu organisasi, yang juga menciptakan suatu sistem administrasi praktis dan dinamis. Lebih dari itu nilai strategis sumberdaya manusia (SDM) tidak saja sebagai pelaksana maupun pengambil suatu kebijakan dari setiap elemen kegiatan yang ada namun meliputi seluruh mata rantai kegiatan di dalam organisasi atau institusi. Era globalisasi atau kesejagatan menuntut institusi untuk dapat mengambil keputusan dalam hal strategi yang tepat agar dapat bersaing di lingkungan institusi yang semakin ketat dan kompetitif. Keputusan tersebut menyangkut keputusan di dalam semua bidang strategis maupun fungsional. Salah satu hal yang harus diperhatikan oleh institusi dalam mengelola fungsi-fungsi manajemennya adalah pola atau model mengelola sumberdaya manusia untuk dapat meningkatkan efisiensi dan efektivitas kerjanya. Salah satu fokus utama kajian SDM berkaitan dengan disiplin kerja yang tidak jarang melahirkan sejumlah permasalahan yang akan selalu dihadapi oleh pihak manajemen sebuah institusi karena itu manajemen perlu mengetahui faktorfaktor yang memengaruhi disiplin kerja karyawan. Faktor-faktor yang dapat memengaruhi disiplin kerja karyawan tersebut akan membuat manajemen institusi dapat mengambil berbagai kebijakan yang diperlukan, sehingga dapat meningkatkan disiplin kerja karyawannya agar sesuai dengan harapan institusi. (Habibah, 2001, p.28). Ravianto (1988, p.20) menyebutkan faktorfaktor yang memengaruhi disiplin kerja karyawan di antaranya yaitu pendidikan dan latihan, disiplin, sikap dan aktivitas kerja, motivasi, masa kerja, gizi dan kesehatan, tingkat penghasilan, jaminan sosial, lingkungan kerja, teknologi dan sarana produksi, kesempatan kerja, serta kebutuhan untuk berprestasi. Faktorfaktor tersebut berpengaruh terhadap karyawan dalam melaksanakan tugas-tugas yang diberikan kepadanya, sehingga hasil akhirnya adalah disiplin kerja karyawan itu sendiri, apakah akan semakin baik atau semakin buruk.

Rugrats University. New Jersey Cooper, R, K, 2002, Executive EQ: Kecerdasan
Emosi Dalam Kepemimpinan dan Organisasi, PT. ... Working Whit Emotional
Intelligence: Kecenderungan Emosi untuk Mencapai Puncak Prestasi. PT.
Gramedia ...

Mengembangkan Kecerdasan Spiritual Anak Melalui Pembelajaran Membaca Sastra

Globalisasi. Sebuah kata yang lekat dan sarat makna. Antara kebaikan dan keburukan yang bersamanya, haruslah dipandang secara bijak dan dijadikan sebagai tantangan. Globalisasi membawa dampak yang luar biasa dalam kehidupan masyarakat. Pengaruh positif dan pengaruh negatif pun menjadi konsekuensi dari pergaulan global yang sangat dinamis. Akibatnya, tata nilai masyarakat telah banyak mengalami pergeseran, termasuk dalam bidang pendidikan. Kehidupan siswa dihadapkan pada berbagai persoalan hidup yang begitu memprihatinkan dan kompleks. Tawuran antarpelajar, perkosaan anak, penjualan anak, pencurian oleh anak, merupakan contoh kasus anak yang sudah tidak asing lagi. Hal ini menunjukkan bahwa pendidikan yang ada belum mampu mengatasi dampak negatif dari globalisasi. Di sisi lain, prestasi beberapa siswa Indonesia yang dalam olimpiade-olimpiade di tingkat regional maupun internasional selalu riuh diberitakan. Sebagai contoh, Indonesia berhasil menjadi juara dalam International World Youth Matematic Intercity Competition tahun 2010, mengalahkan peserta dari 26 negara lain. Ada juga siswa Indonesia yang menjadi juara mengalahkan perwakilan 68 negara lainnya pada olimpiade kimia yang diadakan di Jepang (Alrasyid, 2010). Beberapa contoh di atas seakan-akan menunjukkan bahwa siswa Indonesia secara intelektual tidak kalah dibandingkan dengan siswa di negara lain, padahal hal ini yang justru membuat masyarakat terlena dan tidak dapat melhat kenyataan yang sesungguhnya. Salah satu cara yang dapat digunakan untuk melihat kemajuan pendidikan bangsa Indonesia yaitu melalui hasil PIRLS (Progress in International Reading Literacy Study). PIRLS adalah studi internasional tentang literasi membaca untuk siswa sekolah dasar. Dari 45 negara/negara bagian yang berpartisipasi sebagai peserta PIRLS 2006, posisi kemampuan literasi membaca Indonesia berada pada urutan 41.

Dicicipinya satu persatu puding buatan Ibu dengan sendok kecil. Setiap kali
sesendok puding masuk ke mulutnya dia memejamkan mata seolah sedang
membayangkan sesuatu. Selesai dengan empat rasa yang dibawa Dika, Pak
Hedi menghembuskan nafasnya dan berkata, “Dika, kurasa ini bisa menjadi es
krim yang sangat enak.” Dika bersorak kegirangan dan Pak Hedi terlihat sangat
bersemangat dan ingin segera mencoba mengolahnya menjadi adonan es krim
yang tepat.