Sebanyak 799 item atau buku ditemukan

Fikih Munakahat

Fikih adalah sesuatu yang berhubungan dengan hukum yang mengatur tentang semua hal dalam kehidupan manusia dengan berlandaskan pada Al-Qur'an dan Al-Hadits. Semua hal ini diatur berdasarkan syariat agama, yang di dalamnya terdapat berbagai macam kebaikan bila kita pandai mengambil hikmah dan faedahnya. Pernikahan merupakan sebuah kejadian yang menyebabkan adanya hubungan yang suci antara suami istri, dan di dalam Islam, pernikahan merupakan perjanjian yang agung antara seorang hamba dengan Allah untuk mengambil alih tanggung jawab yang besar yang disebut sebagai keluarga. Untuk itu, diperlukan hukum yang mengatur tentang segala kehidupan dari hamba tersebut memulai mengemban tanggung jawab itu, yang disebut sebagai fikih munakahat, untuk mencapai perni- kahan yang barokah, sakinah, dan penuh rahmat. Buku ini mengupas tuntas segala macam pengertian, juga hukum dalam tata kelola rumah tangga, untuk membantu para suami dan para istri agar dapat menjalin pernikahan yang lebih diberkahi. Tidak hanya untuk pasangan menikah, buku ini juga Highly-recommended untuk para lajang dalam mencari ilmu untuk mencapai pernikahan sakinah, mawaddah, dan penuh rohmah di kehidupan mendatang. [Penerbit Deepublish, Deepublish, Fiqih, Agama, Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Daarul Fatah Tanggerang Selatan]

Untuk itu, diperlukan hukum yang mengatur tentang segala kehidupan dari hamba tersebut memulai mengemban tanggung jawab itu, yang disebut sebagai fikih munakahat, untuk mencapai perni- kahan yang barokah, sakinah, dan penuh rahmat.

Manajemen Operasional Bandar Udara

Arista Atmadjati menjelaskan secara mendasar mengenai bandara, jenis dan contoh bandara yang ada di Indonesia, juga mengenai aktivitas-aktivitas di balik sebuah penerbangan. Misalnya seperti, departure control dan load master yang ada. Perlu diingat bahwa, pertumbuhan industri penerbangan melonjak tajam dalam satu dekade terakhir di Indonesia. Sejumlah armada pun bersaing ketat di perebutan pasar domestik dan internasional. Maskapai penerbangan baru pun banyak bermunculan semenjak peraturan mengenai penerbagnan di Indonesia dilonggarkan oleh pemerintah di tahun 2000. Tantangan yang dihadapi oleh industri penerbangan saat ini bukan lagi mengenai pertumbuhan penumpang, tetapi kesiapan bandara dan maskapai dalam menyerap peningkatan penumpang. Banyak kasus terjadi dimana bandara dan maskapai kurang siap dalam menangani penumpang, terutama di bagian operasional. [Arista Atmadjati, Garuda Indonesia, Penerbit Deepublish, maskapai, bandara, penumpang pesawat udara, manajemen bandara, manajemen maskapai]

... Batam TNJ - Bandar Udara Raja Haji Fisabilillah, Tanjung Pinang PKU -
Bandar Udara Sultan Syarif Kasim II, Pekanbaru PDG - Bandar Udara
Minangkabau, Padang PLM - Bandar Udara Sultan Mahmud Badaruddin II,
Palembang ...

Ilmu Sosial Budaya Dasar

Buku ini berisi tentang bahan ajar yang akan diajarkan diperguruan tinggi dengan kajian-kajian sebagai berikut memberikan pemahaman tentang konsep ilmu sosial dan budaya dasar untuk membentuk pribadi yang memiliki sosial dan kepedulian yang tinggi menghargai keanekaragaman budaya

Atas dasar ini lalu dibuat prediksi,hasil penelitiannya 100% (seratus persen)
benar atau 100% salah. Termasuk kelompok ilmu alamiah, antara lain adalah
astronomi, fisika,kimia,biologi, kedokteran, dan mekanika. b. Kelompok ilmu
sosial ...

Ikhtisar dalam Memahami Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan

Suatu Pendekatan yang Bersifat Holistik

Sistem Pendidikan di Indonesia mengamanatkan salah satunya pembangunan kepribadian pendidikan yang berdasarkan kepada Pancasila dan UUD NRI 1945. Buku ini sebagai ikhtisar dalam memahami Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan menguraikan berbagai aspek dari sudut pandang nilai-nilai instrumental Pancasila, Kewarganegaraan, Negara Hukum, HAM, Pertahanan Negara dan Wawasan Nusantara. Penerbit Deepublish, Deepublish, Pendidikan Pancasila

Pasal 55 Setiap anak berhak untuk beribadah menurut agamanya, berpikir, dan
berekspresi sesuai dengan tingkat intelektualitas dan usianya di bawah
bimbingan orang tua dan atau wali. Pasal 56 (1) Setiap anak berhak untuk
mengetahui ...

Desain Laboratorium Skala Mini untuk Pembelajaran Sains Terpadu

Pembelajaran sains sejatinya merupakan pembelajaran terpadu yang berkenaan dengan peristiwa yang terjadi di alam dan sekitarnya. Pembelajaran tersebut menekankan bagaimana pembelajar memahami berbagai permasalahan yang terjadi di sekitar berserta solusinya. Sebagai contoh, pembelajar menyadari adanya masalah pencemaran udara serta bahayanya, maka diharapkan pembelajar dapat memikirkan solusi untuk penanggulangan pencemaran tersebut. Pembelajar tidak hanya memerlukan teori, namun juga aktivitas nyata di laboratorium. Oleh karena itu, adanya laboratorium sangat signifikan untuk mendukung pembelajaran sains yang terarah dan terpadu. Dalam implementasinya, berbagai permasalahan yang terkait sains dapat diselesaikan dalam laboratorium. Laboratorium adalah tempat dimana seseorang melakukan riset ilmiah, pengukuran atau pelatihan ilmiah. Kebutuhan sarana laboratorium dari berbagai disiplin ilmu akan menjadi efektif apabila dilakukan secara terintegrasi. Salah satu pendekatan dalam pembelajaran yang terintegrasi adalah STEM (Science, Technology, Engineering and Mathematics). STEM memungkin-kan pembelajar untuk mempelajari konsep akademik secara tepat dengan menerapkan 4 disiplin ilmu yaitu, Sains, Teknologi, Keahlian Teknik dan Matematika. Buku ini disusun sebagai salah satu tanggung jawab dan cinta kami dalam Pusat Studi Sains – Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) untuk kemajuan pendidikan Indonesia. Kami berharap bahwa buku ini dapat membantu serta menjadi kawah candradimuka untuk para guru sekolah menengah atas (SMA) di Indonesia, dalam mendesain praktikum di sekolah yang berbasis sains terpadu. Pembelajaran sains sejatinya merupakan pembelajaran terpadu yang berkenaan dengan peristiwa yang terjadi di alam dan sekitarnya. Pembelajaran tersebut menekankan bagaimana pembelajar memahami berbagai permasalahan yang terjadi di sekitar berserta solusinya. Sebagai contoh, pembelajar menyadari adanya masalah pencemaran udara serta bahayanya, maka diharapkan pembelajar dapat memikirkan solusi untuk penanggulangan pencemaran tersebut. Pembelajar tidak hanya memerlukan teori, namun juga aktivitas nyata di laboratorium. Oleh karena itu, adanya laboratorium sangat signifikan untuk mendukung pembelajaran sains yang terarah dan terpadu. Dalam implementasinya, berbagai permasalahan yang terkait sains dapat diselesaikan dalam laboratorium. Laboratorium adalah tempat dimana seseorang melakukan riset ilmiah, pengukuran atau pelatihan ilmiah. Kebutuhan sarana laboratorium dari berbagai disiplin ilmu akan menjadi efektif apabila dilakukan secara terintegrasi. Salah satu pendekatan dalam pembelajaran yang terintegrasi adalah STEM (Science, Technology, Engineering and Mathematics). STEM memungkin-kan pembelajar untuk mempelajari konsep akademik secara tepat dengan menerapkan 4 disiplin ilmu yaitu, Sains, Teknologi, Keahlian Teknik dan Matematika. Buku ini disusun sebagai salah satu tanggung jawab dan cinta kami dalam Pusat Studi Sains – Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) untuk kemajuan pendidikan Indonesia. Kami berharap bahwa buku ini dapat membantu serta menjadi kawah candradimuka untuk para guru sekolah menengah atas (SMA) di Indonesia, dalam mendesain praktikum di sekolah yang berbasis sains terpadu. [Desain, Laboratorium, Skala Mini, Pembelajaran, Sains, Terpadu, Sri Fatmawati, Nina Ariesta, Laily Yunita, Susanti, Darmaji, Surya Rosa Putra, deepublish]

Sedangkan komponen teknologi mendukung pemahaman lebih dalam terhadap
sains, matematika dan keteknikan karena peserta didik dapat ... Berbasis PBL
PBL merupakan metode pembelajaran berbasis pendekatan konstruktivis 54.

Model Pembelajaran Komeks

Bermuatan Nilai-nilai Pendidikan Karakter Aspek Membaca intensif di SD

Apakah Anda pernah mengajarkan membaca intensif pada anak-anak? Bagaimanakah caranya? Mungkin Anda akan menjawab mengajar membaca itu mudah. Siswa cukup diberi tugas membaca kemudian menjawab pertanyaan bacaan. Tetapi, tahukah Anda bahwa masih banyak siswa yang belum dapat membaca dengan cara yang benar? Anak-anak sudah bisa membaca, tetapi membaca yag baik dan benar belum banyak dikuasai anak-anak. Mengajar membaca memang mudah, tetapi membelajarkan anak untuk membaca dengan baik dan efektif memang tidaklah mudah. Untuk dapat melaksanakan pembelajaran yang menarik minat dan perhatian siswa dalam hal bacaan guru perlu memaha-mi model-model pembelajaran. Salah satu model pembelajaran yang dapat dimanfaatkan dalam pembelajaran membaca untuk kelas tinggi di SD (kelas IV-VI) ini adalah model pembelajaran komeks. Bagaimanakah model pembelajaran komeks itu? Silahkan Anda pahami beberapa uraian berikut dalam buku ini! [Penerbit Deepublish, Deepublish, Wahyuningsih Rahayu, S.Pd., M.Pd., Pembelajaran, Model Pembelajaran]

tahun 2010, juara 3 lomba Inovasi Guru Unnes tahun 2010, juara 3 mendongeng
tahun 2011, juara 1 lomba inovasi guru tingkat Provinsi Jawa Tengah tahun
2011, finalis lomba keberhasilan guru dalam pembelajaran tingkat nasional
tahun 2011, juara 2 lomba guru berprestasi dalam penulisan PTK tingkat
Provinsi Jawa Tengah tahun 2012, dan juara 1 dalam pemetaan kompetensi
Kepala Sekolah SD, SMP, SMA/SMK melalui Karya Tulis Ilmiah tingkat Provinsi
Jawa Tengah yang ...

Problematika Pembelajaran di Sekolah Dasar

Pendidikan adalah investasi sumberdaya manusia penerus generasi untuk meningkatkan taraf hidup suatu bangsa. Untuk mencapai tujuan tersebut, maka diperlukannya suatu alat yang disebut dengan kurikulum. Seiring waktu, banyak penulis di lapangan telah menetapkan kurikulum sebagai seperangkat pengalaman sekolah. Oleh Karena Buku Ini Diterbitkan Dengan Membahas Pengaruh Budaya,Pengaruh Sejarah Dan Hambatan Praktis Dalam Pembelajaran. [Penerbit Deepublish, Deepublish, Pendidikan, Sri Budyartati, M.Pd]

... pembelajaran Pendidikan Pancasila dengan Teknologi Informasi Ketua 2005
04 Pengembangan Multimedia Berbasis Computer Pada Pembelajaran IPS
kelas IV Ketua, Pengembang 2006 05 EFEKTIVITAS MULTIMEDIA
PEMBELAJARAN ...

Pendekatan Scientific dalam Pembelajaran di Sekolah Dasar

Teori dan Praktik

Pendekatan scientific diperkenalkan sebagai penekanan pada metode laboratorium formalistik yang mengarah pada fakta-fakta ilmiah (Hudosn, 1996; Rudolph, 2005). Pendekatan ini memiliki karakteristik yaitu doing science. Pendekatan ini memudahkan guru dan pihak-pihak pengembangan kurikulum untu menyusun proses pembelajaran. Caranya yaitu dengan memecah proses pembelajaran menjadi langkah-langkah yang lebih terperinci dan lebih instruktif untuk peserta didik (Varelas dan Ford, 2008). Proses pembelajaran dengan pendekatan scientific menyentuh tiga ranah yaitu sikap, pengetahuan, dan keterampilan. Ranah sikap fokus pada para peserta didik agar paham 'mengapa'. Ranah pengetahuan fokus pada para peserta didik agar paham mengenai 'apa'.Terakhir, ranah keterampilan fokus pada para peserta didik agar paham 'bagaimana'. Hasil akhir pembelajaran pendekatan scientific adalah peningkatan dan keseimbangan antara softskills dan hardskills dari peserta didik.Buku ini tidak hanya memberikan penjelasan dasar mengenai pembelajaran pendekatan scientific. Namun, buku ini juga memberikan contoh-contoh implememntasi pembelajaran dengan menggunakan berbagai macam mocel pembelajaran. [Ika Maryani, M.Pd., Laila Fatmawati, M.Pd., Ahmad Dahlan, Penerbit Deepublish, pendekatan scientific, model pembelajaran, sekolah dasar]

Setiap pendidik pada satuan pendidikan berkewajiban menyusun RPP secara
lengkap dan sistematis agar pembelajaran berlangsung secara interaktif,
inspiratif, menyenangkan, menantang, efisien, memotivasi peserta didik untuk ...

Esensi Penyusunan Materi Pembelajaran Daring

Buku ini memberikan panduan penyusunan materi pembelajaran daring yang tidak hanya mempertimbangkan mutu dari aspek teknologinya melainkan juga mempertimbangkan aspek pembelajarannya. Hal ini dicapai dengan menerapkan standar teknologi pembelajaran dan mengaplikasi teori pembelajaran. Panduan berstandar ini mengenalkan pendekatan objek pembelajaran dalam menyusun materi pembelajaran. Objek pembelajaran merupakan suatu kumpulan materi dan elemen media, pendekatan pembelajaran (interaktivitas, model pembelajaran, konteks), dan metadata. Melalui pendekatan ini, materi pembelajaran direpresentasikan sebagai objek lepasan berupa objek pembelajaran dengan struktur berhirarki. Tiap objek pembelajaran tersusun atas materi untuk belajar, materi untuk latihan dan materi untuk asesmen untuk memfasilitasi satu siklus pembelajaran yang utuh. Oleh karena itu, panduan berstandar ini sesuai bagi guru, dosen, trainer, dan developer untuk menyusun materi pembelajaran daring yang bermutu dalam upaya mewujudkan pembelajaran berpusat kepada mahasiswa yang efektif dan efisien. [Esensi, Penyusunan, Materi, Pembelajaran, Daring, yusuf, bilfaqih, Nur, Qomarudin]

Mengembangkan materi menggunakan teknologi yang bersifat netral terhadap
mode deliveri. multi delivery medium single source → multi leaning model multi
... Menerapkan teknologi TV untuk mendeliver materi yang berbasis Video.

Dimensi-Dimensi Manusia

Buku yang berada di tangan pembaca ini merupakan lanjutan dari pembahasan pada buku pertama yang berjudul Kenali Dirimu: Upaya Memahami Manusia dalam al-Qur’an, yang diterbitkan oleh Deepublish Yogyakarta. Pada buku yang pertama, penulis membahas manusia dalam berbagai perspektif, konsep manusia dalam Alquran, dan peranan hidup manusia baik dalam konteks ibadah maupun khalifah. Ketika buku selesai diterbitkan, dalam benak penulis terasa masih ada kekurangan untuk membedah komponen, struktur, dan dimensi-dimensi manusia. Oleh karena itu, buku ini akan membahas tentang berbagai komponen yang ada dalam diri manusia, walaupun masih dalam uraian yang sederhana. Buku ini memuat 9 bagian. Bagian pertama menguraikan tentang hakikat manusia. Dalam bagian ini, dibahas tentang berbagai terma mengenai manusia dan berbagai aliran yang membahas manusia. Bagian kedua membahas tentang manusia dalam pandangan Alquran, baik dalam konteks pemerian terma insan, nas, basyar, dan dzuriyah Adam, juga membahas tentang karakteristiknya. Bagian ketiga membahas tentang komponen jasad vii manusia dan upaya pemeliharaannya. Bagian keempat menguraikan hakikat ruh manusia dan pendidikan ruh. Bagian kelima menguraikan nafs (jiwa) manusia, nafs menurut Alquran, nafs dalam pandangan para ahli, dan jiwa yang tenang. Hati (qalb) diuraikan pada bagian keenam. Makna kalbu, kalbu sebagai piranti mengenal Tuhan, dan membersihkan hati menjadi poin penting pada bagian keenam ini. Selanjutnya, salah satu yang membedakan manusia dengan yang lainnya adalah fitrah. Fitrah merupakan potensi bawaan atau sifat tertentu yang mana setiap yang maujud disifati dengannya pada awal masa penciptaannya, atau sifat pembawaan manusia (yang ada sejak lahir), atau agama. Pemahaman tentang fitrah diungkap pada bagian ketujuh. Apakah akal itu sama dengan otak, atau berbeda? Pembahasan ini cukup menarik untuk dikemukakan. Pada bagian kedelapan pada buku ini, akan dipaparkan tentang otak manusia, makna akal, paparan Alquran tentang akal, fungsi akal, dan pendidikan akal perspektif Islam. Islam dengan syariat yang diturunkan oleh Allah bertujuan untuk membentuk dan mewujudkan pembangunan masyarakat yang memiliki akhlak yang mulia. Secara ideal pelaksanaan pembangunan di suatu daerah, baik infrastruktur maupun masyarakat tidak akan berhasil optimal, jika tidak diimbangi oleh tabiat, karakter, dan akhlak subjek yang melaksanakan pembangunan yang mengacu pada prinsip etika dan akhlak yang mulia. Akhlak merupakan bagian dari keseluruhan sistem syariat Islam. Dalam banyak hal, akhlak selalu menjadi tolak ukur yang bisa mengukur keberagaman seseorang. Sabda Rasulullah saw.: ‚Sebaik-baiknya iman seseorang adalah yang paling bagus akhlaknya‛. Bahkan, misi utama dan pertama yang diemban Rasulullah saw. diutus oleh Allah ke muka bumi ini adalah dalam viii rangka menyempurnakan akhlak umat manusia. Komponen akhlak dalam kehidupan manusia dipaparkan pada bagian kesembilan dengan poin pembahasan yang meliputi: pentingnya pendidikan akhlak, tujuan dan proses pendidikan akhlak, pandangan ulama tentang pendidikan akhlak, fungsi akal dan kalbu dalam pendidikan akhlak, dan cara mengubah akhlak menjadi baik. Buku ini diharapkan dapat melengkapi beberapa buku yang pernah membahas tema manusia. Oleh karenanya, posisinya penting dalam kerangka bangunan pemahaman manusia dalam perspektif Islam. Semoga coretan buku ini memberikan ‚air segar‛ bagi para pembaca yang fokus pada kajian kemanusiaan dalam perspektif Islam, baik mahasiswa, dosen, juga personal lainnya, terutama untuk kajian filsafat manusia, metodologi studi Islam, teologi pendidikan, dan filsafat dalam perspektif Islam. Penulis mengucapkan terima kasih kepada setiap orang yang mendukung penulisan buku ini, khususnya untuk istriku, Irma Mardiyah M.Ag, kedua orangtua, dan semua guru penulis yang jasanya tiada tara, juga personal lain yang tidak dapat disebutkan satu per satu. Anakku, Maulida Farah Diba, kupersembahkan pula buku ini untukmu, semoga engkau dapat mengarungi kehidupan ini dengan pancaran hidayah-Nya.

Menimbulkan inovasi baru; mengantarkan murid untuk kreatif.348 Bagian
Kesembilan Akhlak A. Pentingnya Pendidikan Akhlak Kata akhlaq dalam Bahasa
Arab. 348 Abd al-Shaid al-Zintany, Usus al-Tarbiyah fi al-Sunnah al-Nabawiyyah,
 ...