Sebanyak 675 item atau buku ditemukan

Panduan Belajar Manajemen Referensi dengan Mendeley

Dalam berbagai karya ilmiah yang ditulis oleh mahasiswa atau kalangan akademisi lainnya sering ditemukan bentuk pengutipan serta daftar rujukan yang beragam. Hal ini barangkali karena penulis tidak memperhatikan pedoman yang sudah ditetapkan atau menjiplak model yang ada dalam tulisan lain. Daftar pustaka berisi informasi tentang sumber pustaka yang telah dirujuk dalam tubuh tulisan. Format perujukan pustaka mengikuti cara Harvard, cara Vancouver ataupun cara APA. Untuk setiap pustaka yang dirujuk dalam naskah harus muncul dalam daftar pustaka, begitu juga sebaliknya setiap pustaka yang muncul dalam daftar pustaka harus pernah dirujuk dalam tubuh tulisan.

Dalam berbagai karya ilmiah yang ditulis oleh mahasiswa atau kalangan akademisi lainnya sering ditemukan bentuk pengutipan serta daftar rujukan yang beragam.

Menudju ekonomi nasional

PEDOMAN SHALAT M. Hasbi Ashshiddiqy ( Docent pada Perguruan Tinggi
Agama Islam Negeri di Djokjakarta ) . Menguraikan tingkat dan deradjat
sembahjang , adab mendirikannja , hikmat , ruh , rahsia dan hakekat perintah
sembahjang .

Teori dan Aplikasi Desain Eksperimen Taguchi dalam Melakukan Penelitian

Buku ini menguraikan landasan dalam melakukan eksperimen dengan menggunakan Desain Eksperimen Taguchi. Dalam buku ini juga ada penambahan penggunaan Desain Eksperimen Taguchi untuk dara berkarakteristik atribut produk cacat. Selain itu terdapat penguatan dari langkah-langkah yang menuntun untuk proses eksperimen, pertimbangan apa saja yang digunakan dalam eksperimen, karakteristik kualitas apa yang dituju dalam eksperimen, penganalisis faktor berdasarkan karakteristik dari faktor itu sendiri, analisis variansi hingga untuk melakukan eksperimen konfirmasi.

Buku ini menguraikan landasan dalam melakukan eksperimen dengan menggunakan Desain Eksperimen Taguchi.

Metode Pemilihan Kuantitatif

Dilengkapi dengan Perbandingan Perhitungan Manual & SPSS

Metode penelitian merupakan dasar ilmiah untuk memperoleh data dan jawaban terhadap berbagai pertanyaan penting sebagai subjek riset. Pada sisi lain, metode penelitian kuantitatif dalam riset ilmiah terus berkembang serta mendapat posisi penting dalam dunai riset ilmiah di Indonesia baik riset sosial/sosiologi, ekonomi, dan politik. Fokus penulisan buku ini dimaksudkan untuk membantu para mahasiswa, lembaga riset, dan pusat studi, serta khalayak umum manakala akan melakukan penelitian kuantitatif dengan menggunakan uji statistik yang sesuai dengan permasalahan serta dalam menerjemahkan output dan SPSS. Buku teks utama ini menyajikan secara terstruktur, mulai dari membuat judul penelitian hingga uji statistik yang cocok atau sesuai dengan permasalahan utama, serta dilengkapi pula dengan perbandingan perhitungan manual dan SPSS. Buku persembahan penerbit PrenadaMediaGroup

Metode penelitian merupakan dasar ilmiah untuk memperoleh data dan jawaban terhadap berbagai pertanyaan penting sebagai subjek riset.

Islamic Corporate Social Responsibility (I-CRS) Pada Lembaga Keuangan Syariah (LKS): Teori Dan Praktik

Buku ini bertujuan untuk mengetahui secara jelas konsep CSR dalam pandangan Islam, menganalisis dan membentuk kriteria-kriteria I-CSR LKS, dan kriteria I-CSR yang telah dibuat diuji pada stakeholder perbankan syariah di Aceh terhadap I-CSR bank syariah berdasarkan kriteria-kriteria I-CSR LKS. Uji kriteria I-CSR LKS pada perbankan syariah untuk melihat dan mengetahui bagaimana persepsi stakeholder perbankan syariah di Aceh terhadap CSR pada bank syariah. Hasil kajian di tahap pertama menunjukkan bahwa walaupun ayat Al-Qur’an dan as-Sunnah tidak langsung menjelaskan tentang konsep CSR, akan tetapi terdapat banyak ayat dan Hadis yang menyatakan kewajiban individu untuk bertanggung jawab dalam sosial. Konsep CSR dalam Islam dilakukan dalam tiga bentuk tanggung jawab. Pertama, tanggung jawab kepada Allah SWT. Kedua, tanggung jawab kepada manusia. Ketiga, tanggung jawab kepada alam sekitar. Tiga bentuk tanggung jawab ini dilandasi oleh prinsip-prinsip utama, yaitu tauhid, khalifah, keadilan, ukhuwwah, dan penciptaan maslahah. Dari lima prinsip tersebut, dibentukenam kriteria dan 33 item sebagai instumen bagi mengukur pelaksanaan CSR LKS. Enam kriteria tersebut yaitu kepatuhan syariah, keadilan dan kesejahteraan, bertanggung jawab dalam bekerja, jaminan kesejahteraan, jaminan kelestarian alam, dan bantuan kebajikan. Adapun hasil kajian di tahap kedua menunjukkan bahwa persepsi nasabah dan pekerja terhadap praktik CSR bank syariah di Aceh berada ditahap yang tinggi. Nasabah dan pekerja bank syariah menjadikan kriteria kepatuhan syariah sebagai kriteria yang utama dalam pemilihan bank syariah. Dari sisi kepuasan terhadap praktik CSR, 72.5 persen nasabah Buku persembahan penerbit PrenadaMediaGroup

Buku ini bertujuan untuk mengetahui secara jelas konsep CSR dalam pandangan Islam, menganalisis dan membentuk kriteria-kriteria I-CSR LKS, dan kriteria I-CSR yang telah dibuat diuji pada stakeholder perbankan syariah di Aceh terhadap I-CSR ...

Tahsin al-Qur'an Berbasis Teknologi

Modul Pegangan Guru Kelas VII MTs

Membaca al-Qur’an bagi seorang muslim dan muslimah merupakan suatu ibadah dan bagian yang tidak bisa terpisahkan dari kehidupannya. Sebab sebaik-baik manusia adalah orang yang belajar al-Qur’an dan mengajarkannya. Dengan demikian orang yang terbaik menurut Nabi adalah siapa saja di antara kita yang mau belajar al-Qur’an dan mengajarkannya. Jika ada di antara kita yang belum mau belajar al-Qur’an dan tidak mau mengajarkannya berarti itu adalah orang yang belum sampai menjadi terbaik menurut Nabi. Akan tetapi realitas yang ada di masyarakat kita masih banyak orang tidak pandai baca al-Qur’an sama sekali. Masih banyak juga orang membaca al-Qur’an tidak sesuai dengan ketentuan-ketentuan yang ada, dan lain sebagainya. Saat ini pembelajaran tahsin al-Qur’an di madrasah tsanawiyah masih manual dilakukan dan dibutuhkan pengembangan. Pembelajaran yang demikian tentunya kurang efektif lagi untuk dilakukan sesuai dengan pesatnya perkembangan teknologi saat ini. Sebab pembelajaran yang manual atau konvensional tersebut sangat membosankan bagi siswa dan banyak menghabiskan waktu atau bahasa lainnya waktu kurang akurat digunakan dalam mengajar. Oleh karena itu sangat dibutuhkan pembelajaran yang sangat menyenang-kan dan praktis untuk menunjang kualitas siswa dalam membaca al-Qur’an. Modul yang ada dihadapan anda ini merupakan modul model drill dalam pembelajaran tahsin al-Qur’an dengan pendekatan teknologi. Dengan adanya modul ini diharapkan bermanfaat bagi guru yang mengajar tahsin al-Qur’an sebagai pedoman untuk pengembangan ilmu dan pengetahun khususnya pendidikan Islam itu sendiri. Sebab dengan modul ini akan membantu guru dalam mengajar tahsin al-Qur’an dengan teknologi. Modul tahsin al-Qur’an yang ada dihadapan anda ini, tentunya masih banyak kekurangan-kekurangan ataupun sangat jauh dari kesempurnaan-kesempurnaan. Oleh karena itu kritikan dan saran-saran yang sifatnya membangun dari saudara-saudari sangat diharapkan demi kesempurnaan modul tahsin al-Qur’an ini.

Membaca al-Qur’an bagi seorang muslim dan muslimah merupakan suatu ibadah dan bagian yang tidak bisa terpisahkan dari kehidupannya.

ADMINISTRASI SERVER DALAM JARINGAN

(Siap Uji Kompetensi Program Keahlian TKJ dan Lomba Kompetensi Sisswa (LKS) Bidang Lomba IT/Networking Support)

Buku ini disusun dengan harapan dapat menjadi panduan bagi siswa SMK Program Keahlian Network Adminstration & Technical Support (TKJ) untuk menghadapi Uji Kompetensi Keahlian (UKK). Semua pembahasan disajikan terstruktur, dibahas langkah demi langkah dengan menggunakan tampilan visual. Mulai dari tutorial merakit PC, menginstalasi OS Linux Debian, hingga mengadministrasi server dalam jaringan. Dilengkapi dengan VCD tutorial + narasi yang sangat mudah untuk dipahami. Semua content dalam buku adalah kompilasi kompetensi inti yang disajikan dalam UKK & Lomba Kompetensi Siswa (LKS) bidang lomba Networking dan Technical Supportbeberapa tahun terakhir. Buku yang cocok bagi newbie linux untuk belajar mengadministrasi server. Panduan praktis bagaimana menyelesaikan dan mengelola beberapa content server dengan platform Linux Debian5, untuk diaplikasikan di network skala kecil – menengah seperti Warnet, RT/RW Net, Small Office Home Office (SOHO). Rasakan manfaat buku ini, siap menjadikan siswa sebagai tutor sebaya anda tidak akan ragu untuk memilih paket soal yang dianggap momok dalam UKK.

Buku ini disusun dengan harapan dapat menjadi panduan bagi siswa SMK Program Keahlian Network Adminstration & Technical Support (TKJ) untuk menghadapi Uji Kompetensi Keahlian (UKK).